Sumber: freepik.com
Dalam setiap proses kerja sebuah bisnis, terdapat matriks yang jelas guna melihat seberapa efektif dan efisien proses terkait berjalan. Pada dasarnya, efisiensi operasional bisnis adalah hal yang mutlak diupayakan, demi tercapainya kinerja yang diharapkan untuk mencapai target.
Ketika bisnis telah mencapai efisiensi operasional, maka Anda dapat memperoleh banyak keuntungan. Mulai dari menekan biaya yang muncul, meningkatkan produktivitas dan output bisnis, hingga memberikan pelayanan terbaik pada pelanggan yang Anda miliki.
Namun demikian upaya ini bukan tanpa tantangan. Serangkaian masalah dapat muncul dan menghambat upaya peningkatan efisiensi operasional yang Anda inginkan. Tantangan yang dimaksud antara lain adalah:
Tentu jika masalah tersebut tidak diatasi, efisiensi operasional bisnis adalah hal yang sulit tercapai. Maka artikel ini kemudian ingin mencoba menguraikan apa saja tantangan yang muncul dalam upaya ini, serta strategi untuk mengatasi tantangan tersebut agar Anda memperoleh output optimal dari sumber daya dan upaya yang dilakukan.
Baca juga: 4 Poin Penting untuk Mengoptimalkan Sustainable Supply Chain
Pada pengertian mendasar, efisiensi operasional bisnis adalah rasio masukan sumber daya dan biaya material yang dikeluarkan terhadap nilai output yang dapat diukur dengan jelas. Perbandingan ini akan menunjukkan seberapa tinggi tingkat efisiensi kerja yang dimiliki, dan menjadi penilaian jelas untuk melakukan evaluasi atau peningkatan.
Setiap variabel produksi masuk dalam perhitungannya. Hal yang sama juga berlaku untuk masalah-masalah dan tantangan yang muncul, sehingga membuat angka perbandingan yang dimunculkan semakin kecil.
Setidaknya terdapat tiga masalah umum yang dihadapi bisnis yang dapat menghambat rasio besar pada efisiensi kerja yang dilakukan.
Dampak dari ketiga masalah tersebut adalah peningkatan biaya operasional, penundaan dalam layanan pada pelanggan, serta tingkat kepuasan pelanggan yang menurun. Masalah seperti ini yang menjadi dasar beratnya peningkatan rasio input dan output, sehingga wajib diatasi hingga tuntas.
Dari masalah dan tantangan yang disampaikan pada poin pertama tadi, muncul berbagai variasi strategi dan formula guna menyelesaikannya. Selama orientasi yang dimiliki adalah penyelesaian pada masalah-masalah mendasar tersebut, tentu tidak ada salahnya untuk Anda mencermati penjelasan yang diberikan.
Di bagian ini terdapat setidaknya 3 strategi peningkatan efisiensi operasional yang dapat Anda coba cermati. Nantinya ketiga strategi ini dapat diamati, ditiru, dan dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.
Strategi pertama yang dapat diterapkan adalah dengan melakukan otomatisasi berbagai proses manual yang masih terjadi di dalam bisnis. Otomatisasi ini dapat dilakukan dengan teknologi tepat untuk menghemat waktu dan tenaga pada tugas rutin atau administratif yang bersifat berulang.
Dengan melakukan otomatisasi, maka banyak waktu dan tenaga dapat dialokasikan pada proses strategis lain.
Kedua adalah manajemen pesanan yang lebih terorganisir. Adanya sistem terpusat untuk mencatat dan melacak pesanan secara akurat menjadi hal mendasar sehingga setiap jenis pesanan yang masuk atau keluar dapat dimonitor dengan baik.
Pesanan ini berarti luas, dapat berupa pesanan produk dari pasar atau pelanggan, hingga pesanan bahan baku ke supplier atau pihak penyedia yang menempatkan perusahaan sebagai kliennya. Dengan adanya transparansi ini, Anda dapat memastikan tidak ada pesanan yang terlewat atau pesanan berulang di saat yang bersamaan.
Baca juga: Strategi Bisnis untuk Memenangkan Persaingan, Cermati di Sini!
Poin ketiga adalah terkait dengan pemantauan secara real-time pada setiap proses dan langkah operasional yang terjadi di dalam perusahaan. Semua ini dilakukan dalam rangka menjaga agar setiap SOP ditaati dengan baik, diterapkan dengan disiplin, dan terekam detail pada berkas yang dapat ditinjau ulang.
Setelah semua sistem berjalan dengan baik sesuai rencana, pemantauan berfungsi untuk mendokumentasikan setiap proses. Data atau rekaman yang ada kemudian digunakan dalam proses evaluasi rutin, untuk mengoptimalkan proses yang telah berjalan dan melihat celah kekurangan yang muncul.
Strategi efisiensi operasional bisnis adalah langkah konseptual yang harus diadaptasi dalam bentuk perilaku nyata. Didukung dengan keberadaan dan penggunaan teknologi yang tepat, peningkatan output dari bisnis bukan menjadi hal yang jauh dari jangkauan bisnis Anda.
Teknologi mengambil porsi besar dalam upaya efisiensi operasional dalam bisnis. Setidaknya dengan pemanfaatan teknologi yang tepat, Anda dapat mengatasi banyak masalah dan tantangan sehingga bisnis beroperasi jauh lebih efisien dari titik sebelum penggunaannya.
Pemanfaatan teknologi secara ideal dapat membawa setidaknya tiga manfaat untuk bisnis Anda.
Langkah untuk mengadopsi solusi digital agar tetap kompetitif di era modern memerlukan perhitungan yang cermat. Kuncinya adalah teknologi yang tepat, bukan sekadar mengikuti tren kekinian dan dipatok dengan biaya mahal agar terlihat mengikuti perkembangan zaman.
Dalam rangka memilih teknologi yang tepat sesuai dengan kebutuhan Anda perlu melakukan identifikasi yang cermat. Borong Direct, salah satu produk andalan dari Borong Indonesia, kemudian hadir untuk menawarkan solusi atas berbagai tantangan yang dihadapi pebisnis dalam meningkatkan efisiensi operasional bisnisnya.
Borong Indonesia sangat memahami kebutuhan Anda sebagai business owner yang ingin meningkatkan pendapatan dan pengembangan bisnis jangka panjang. Untuk itu, Borong Direct menawarkan 4 fitur kunci untuk bisnis, agar dapat bergerak dengan lebih fleksibel dari sisi operasional.
Keempat fitur ini akan membawa manfaat berupa pengurangan biaya operasional secara umum, dan meningkatkan kepuasan pelanggan dengan layanan yang lebih cepat dan akurat.
Baca juga: 3 Tips Mendasar Memilih Jasa Pembuatan Website Toko Online
Upaya meningkatkan efisiensi operasional perusahaan adalah hal yang dilakukan setiap pemilik bisnis dan jajarannya. Hanya saja, penyikapan pada tantangan yang hadir harus dilakukan dengan bijak, berbekal semua informasi dan data yang relevan, salah satunya seperti apa yang Anda baca di artikel ini.
Borong Direct kemudian hadir untuk membantu memudahkan operasional bisnis secara umum, dengan menyajikan solusi digital yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi, mengurangi biaya, dan memberikan layanan pelanggan yang andal. Pelajari lebih lanjut sekarang dengan menghubungi tim ahli Borong Indonesia di tautan terkait!
Rencana bisnis bukan hanya sekadar dokumen formal saja, tetapi merupakan peta jalan yang membantu pengusaha…
Belanja online di Malaysia terus mengalami pertumbuhan pesat dalam beberapa tahun terakhir. Dengan akses internet…
Belakangan ini, tren DIY (Do-It-Yourself) semakin populer sebagai cara kreatif untuk merayakan Hari Raya. Dengan…
Bagi para pemilik bisnis, mendapatkan produk berkualitas dengan harga grosir yang kompetitif adalah tantangan tersendiri.…
Sebagai seorang pebisnis idealnya seseorang memiliki kemampuan manajemen yang baik. Pada bisnis restoran, kemampuan ini…
Bisnis dalam sektor apa pun selalu melibatkan SDM sebagai salah satu faktor signifikan dalam kegiatannya.…